Sabtu, 07 Oktober 2017

Review Mystic Messenger

Halo, readers. Hari ini aku tiba-tiba berkeinginan membuat review mengenai salah satu otome game yang sedang naik daun, yakni Mystic Messenger. Permainan ini dikelola oleh perusahaan Cheritz asal Korea Selatan yang juga men-develop beberapa otome game lainnya seperti Dandelion dan Nameless. Tulisan ini tidak akan menjelaskan banyak mengenai Cheritz karena informasi tersebut bisa readers cari di Google ^^


Tulisan ini akan lebih banyak berisi mengenai pengalaman ku ketika memainkan game ini. Mystic Messenger sendiri merupakan permainan simulasi kencan yang bercerita mengenai seorang gadis (Player biasa disebut MC atau Main Character) yang memperoleh sebuah pesan misterius melalui sebuah aplikasi di ponselnya. Pesan tersebut berasal dari seseorang tidak dikenal (Unknown) yang  meminta tolong kepada MC untuk mengembalikan sebuah ponsel yang ditemuknnya. MC berbaik hati menolong orang tersebut yang kemudian mengarahkannya menuju sebuah apartemen dan petualangan baru. Sesampainya di apartemen tersebut, MC tiba-tiba masuk ke dalam sebuah chatroom yang berisi lima orang asing. Pada awalnya lima orang tersebut sedang melakukan percakapan biasa ketika tiba-tiba salah seorang dari mereka menyadari bahwa ada orang asing yang masuk ke dalam chatroom  tersebut. Kelima orang tersebut adalah Yoosung Kim, Zen, Kang Jaehee, Jumin Han, dan Seven. Setelah melalui percakapan dan interogasi yang panjang, MC akhirnya diajak bergabung dengan mereka yang ternyata merupakan sebuah organisasi amal bernama RFA (Rika Fundraising Association).

RFA didirikan oleh sepasang kesasih bernama V dan Rika. V adalah seorang fotografer profesional sementara Rika merupakan pekerja sosial yang senang membantu orang-orang. Kegiatan RFA adalah mengadakan pesta dan menjual foto-foto karya V. RFA telah mengadakan pesta sebanyak dua kali. Dana yang berhasil dikumpulkan melalui pesta-pesta tersebut kemudian akan disumbangkan kepada orang-orang yang membutuhkan. Sayangnya dua tahun sebelumnya, Rika melakukan bunuh diri sehingga RFA tidak lagi pernah mengadakan pesta setelahnya. MC kemudian diberi tugas untuk menjadi host dan membantu RFA untuk mengadakan pesta amal lagi. Sebagai seorang host, tugas MC sangat sederhana, pertama memutuskan apakah tamu yang disarankan oleh para pemain lainnya sebaiknya diundang atau tidak, kedua adalah membalas email-email dari setiap tamu dengan jawaban yang benar.

Contoh guest email
Tugas utama MC adalah untuk memilih satu rute karakter tertentu dan memenangkan hati karakter dalam rute tersebut. Setiap karaketer dalam Mystic Messenger memiliki masalah masing-masing dan MC (ibarat malaikat penolong) akan membantu karakter-karakter ini dalam mengatasi masalah mereka masing-masing. MC akan melakukan percakapan sehari-hari dengan para karakter melalui alternatif jawaban yang tersedia. MC hanya perlu memilih salah satu dari jawaban yang tersedia sesuai dengan keinginan dan instinct MC. Setiap pilihan jawaban yang dipilih oleh MC akan memiliki efek masing-masing terhadap kemungkinan ending permainan ini. Mystic Messenger memiliki 4 ending yaitu bad ending, bad relationship ending, dan normal ending, dan good ending. Setiap karakternya memiliki 7 ending yang berbeda, 3 bad ending, 2 bad relationship ending, 1 normal ending, dan 1 good ending.

Ketika MC melakukan interaksi dengan para karakter lainnya MC akan berkesempatan untuk memperoleh kasih sayang dari mereka atau bahkan membuat karakter kehilangan rasa sayang kepada MC. Kasih sayang yang dimaksud ditandai dengan kemunculan tanda heart pada saat melakukan chatting dengan para karakter. Jika MC berhasil memberikan jawabannya yang diharapkan oleh karakter tertentu maka akan muncul heart sebagai tanda bahwa rasa sayang karakter tersebut bertambah kepada MC. Sebaliknya, ketika MC memilih jawaban yang salah, maka akan muncul broken heart berwarna hitam yang mengindikasikan bahwa rasa sayang karakter berkurang. Masing-masing pemain memiliki warna heart yang berbeda-beda.

Yoosung berwarna hijau

Zen berwarna abu-abu

Jaehee berwarna kuning

Jumin berwarna violet

Seven berwarna merah

Terkadang akan muncul heart berwarna putih, tapi menurut developers Mystic Messenger, warna putih merupakan bug.


Untuk mendapatkan ending yang bahagia, pastikan readers berpartisipsi dalam setiap chatroom dan mengumpulkan heart melalui jawaban yang tepat sesuai dengan rute karakter yang readers pilih. Permainan ini akan berlangsung selama 11 hari. Hari pertama sampai hari keempat merupakan saat dimana readers harus berkutat untuk mengumpulkan heart dari karakter yang readers targetkan, misalnya readers ingin masuk ke rute Yoosung, maka selama hari pertama sampai hari keempat usahakan untuk selalu memilih jawaban yang menambah rasa sayang Yoosung ke readers. Jika readers berhasil, maka pada hari kelima akan muncul wajah karakter yang merupakan rute kita. Nah, dihari kelima hingga hari kesepuluh ini merupakan hari dimana karakter yang rutenya kita masuki menyayangi kita, sehingga terkadang pilihan jawaban yang salah pun akan menambah rasa sayang si karakter kepada kita, tapi konsekuensinya tentunya kita tidak akan mencapai good ending.


Chatroom dalam Mystic Messenger tidak terbuka setiap saat, layaknya pada kehidupan sehari-hari. Chatroom akan muncul pada jam-jam tertentu. Pastikan readers berprtisipasi dalam setiap chat, karena jika ada chat yang terlewat maka untuk masuk ke chat yang terlewat tersebut, readers “harus membayar” sejumlah 5 hoursglass. Selain heart, item lain yang mendukung reders dalam memainkan Mystic Messenger adalah hourglass ini. Hourglass memiliki banyak sekali fungsi. MC bisa memperoleh satu hourglass untuk setiap 100 heart yang MC berhasil kumpulkan. Cara menukarkan hourglass dengan heart adalah dengan menekan tombol + pada sisi kanan item hourglass, kemudian di bagian bawah akan terdapat pilihan change 100 hearts to 1 hourglass.

Apa yang membedakan Mystic Messenger dengan otome game lainnya? Menurut ku, Mystic Messenger memiliki kualitas yang sangat sangat bagus, baik dari segi cerita maupun tampilannya. Pada Mystic Messenger, MC akan berkesempatan mendengar suara karakter-karakter lain melalui phone call. Ya, jadi seperti pada kehidupan nyata, karakter-karakter Mystic Messenger sesekali akan menelepon MC, dan sebaliknya MC juga bisa menelepon karakter lain namun dengan membayar 5 hourglass. Game ini juga menyediakan visual mode yang menampilkan cerita baik dari sudut pandang karakternya, maupun dari sudut pandang lain. Phone call dan visual mode ini menjadikan Mystic Messengger lebih hidup dan nyata. Setiap Mc menyelesaikan satu chatroom, biasanya akan ada karakter yang mengirimkan pesan kepada MC. Perlu diingat bahwa terkadang pilihan answer pesannya memang tidak muncul, bukan karena error namun memang tidak tersedia pilihan untuk membalas pesan.

Mystic Messenger dibagi menjadi tiga story, casual, deep, dan another story.

Commom story merupakan cerita yang dikhususkan apabila readers ingin mengambil rute Yoosung, Zen, atau Jaehee. Ketika memilih rute ini, tidak ada kesempatan bagi readers untuk mengambil rute Jumin dan Seven karena mereka tersedia di pada deep story. Menurut ku pada casual story ini, konflik yang terjadi tidak seberat konflik yang terjadi pada deep story. Hal yang menurut ku menjadi tantangan dalam casual story adalah bagaimana mendapatkan hati karakter yang rutenya ingin kita lalui sekaligus menghindari mendapatkan hati dari dua karakter casual story lainnya. Aku sendiri sangat sulit menghindari hati Yoosung karena Yoosung memang sering di-bully, jadi aku yang nggak tegaan sama Yoosung sering mendapatkan hati darinya (v.v)

Deep story berisikan rute untuh Jumin Han dan Seven. Story ini spersial karena akan mengungkap rahasia-rahasia RFA, khusunya pada rute Seven. Rute ini tidak gratis seperti casual story karena readers harus membayar 100 hourglass untuk masuk ke rute ini. Dalam deep story, readers juga akan lebih banyak mendapat visual mode, sehingga ceritanya lebih terasa hidup.

Another story menurut ku merupakan hadiah yang diberikan Cheritz kepada para MC di seluruh dunia. Another Story ini merupakan cerita yang berisi rute untuk V dan baru dirilis pada 8 September 2017. Rute ini dimunculkan karena banyak pemain Mystic Messenger yang mengharapkan Cheritz membuka rute V (yang awalnya tidak tersedia). Another Story ini cukup mahal karena MC harus mengeluarkan 300 hourglass untuk men-unlocked-nya. Fyi, V jarang sekali muncul pada casual story maupun deep story dikarenakan V sibuk mengurus berbagai hal, yang apabila ku beritahu akan menjadi spoiler :D

Sisanya, untuk lebih mengetahui game ini, readers hanya perlu mengutak-atik menu-menunya saja, seperti misalnya list tamu, spaceship Seven, dan album foto.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar